Arsitektur Sistem Basis Data

Arsitektur Sistem Basis Data
Arsitektur system basis terbagi atas tiga level yaitu :
1. Internal/Physical Level, adalah sistem basis data yang berhubungan dengan penyimpanan data secara fisik (physical storage). Yang merupakan level terendah untuk merepresentasikan basis data. Record disimpan dalam media penyimpanan seperti hardisk dalam format byte. Dan didefinisikan sebagai sebuah Skema Internal.


2. External /View Level, adalah sistem basis data yang berhubungan dengan representasi data dari sisi setiap pengguna dan merupakan level pengguna/programmer. Setiap user mempunyai ‘bahasa’ yang sesuai dengan kebutuhannya seperti C, COBOL, atau PL/I. Pada pengguna end user, bahasa yang digunakan adalah bahasa query atau menggunakan fasilitas yang tersedia pada program aplikasi. Pada level eksternal ini, user dibatasi pada kemampuan perangkat keras dan perangkat lunak yang digunakan aplikasi basis data. Yang diidefinisikan sebagai sebuah Skema Eksternal.

3.Conceptual/Logical Level adalah penghubung antara level internal dan external. Conceptual level adalah sebuah representasi seluruh muatan informasi yang dikandung oleh basis data. Keberadaannya tidak perlu memperhitungkan kekurangan perangkat keras maupun perangkat lunak pembangun aplikasi basis data. Didefinisikan sebagai sebuah Skema Konseptual

0 komentar:

Posting Komentar

Isikan komentar anda dengan sopan yah ^__^